Predikat WTP Ke-5 untuk Kabupaten Muna Barat

  • Senin, 31 Mei 2021 - 22:58:14 WIB
  • Admin
Predikat WTP Ke-5 untuk Kabupaten Muna Barat

Pemerintah Kabupaten Muna Barat, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali meraih predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Sulawesi Tenggara.

Penyerahan laporan tersebut secara resmi diterima oleh Bupati Mubar, Achmad Lamani dari Kepala Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) Republik Indonesia (RI) Perwakilan Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sonny di Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Sulawesi Tenggara pada hari Senin, 31/5/2021 di Kendari.

Predikat WTP ini adalah penghargaan ke 5 (lima) kali yang diberikan atas keberhasilan mengelolah atau Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2020. Sebelumnya juga Predikat WTP diraih untuk LKPD kabupaten Muna Barat tahun 2019, 2018, 2017 dan 2016.

Hal ini menunjukkan bahwa pengelolaan keuangan kabupaten muna barat yang semakin baik, apalagi muna barat merupakan daerah otonom baru. Dengan capaian mempertahankan opini WTP ini, tak terlepas dari komitmen setiap organisasi perangkat daerah (OPD) yang senantiasa bekerja dengan mengedepankan asas-asas pengelolaan keuangan.

  • Senin, 31 Mei 2021 - 22:58:14 WIB
  • Admin

Berita Terkait Lainnya

Tidak ada artikel terkait